Kota Tangerang, Semartara.News – Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Kota Tangerang, Kaonang mengklaim persiapan Venue untuk pelaksanaan pekan olahraga provinsi (Porprov) Banten Ke VI sudah mencapai 90%.
“Secara keseluruhan venue di Kota Tangerang mendekati tahap penyelesaian,” kata Kaunang, Kamis, (15/9/22).
Namun, lanjutnya, ada beberapa venue yang baru dibangun, seperti venue squash di kawasan modernland, motor cross, climbing, dan voli pasir di green lake,
Apabila, kata Kaonang, pembangunan venue itu belum selesai pada waktunya, pihaknya memiliki cadangan-cadangan venue yang bisa digunakan.
Seperti lapangan voli di kawasan Green Lake. Jika belum selesai pada waktunya, maka bisa pakai venue di Gor Jatiuwung. Begitupun dengan venue climbing, bila pembangunannya belum selesai, bisa menggunakan yang lapangan Ahmad Yani.
“Jadi, Opsi venuenya selalu kita siapkan,” tandas dia.
Disinggung soal anggaran, Kaonang mengaku belum mengakomodir. Alasannya anggaran tersebut beraa di Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang lain.
“Kalau anggaran venue saya belum mengakomodir karena ada di Perkim, PUPR dan lainnya,” tukas dia.