Liga Remaja Askot PSSI Digelar Untuk Ciptakan Atlet Berbakat

Wali Kota Tangerang, Arief R Wismansyah berikan semangat pada para peserta Liga Ramaja Askot PSSI Kota Tangerang
Wali Kota Tangerang, Arief R Wismansyah (Kanan) berikan semangat pada para peserta Liga Ramaja Askot PSSI Kota Tangerang.

Kota Tangerang, Semartara.News— Liga  Remaja Askot PSSI Kota Tangerang Musim 2022-2023 untuk kelompok umur 13, 15 dan 17 digelar di Stadion Benteng Reborn, Kota Tangerang, Banten.

Dalam ajang pencarian atlet berbakat tersebut dibuka langsung oleh Wali Kota Tangerang, Arief R Wismansyah, Minggu (21/8/2022).

Wali Kota Tangerang menyampaikan para peserta harus selalu menjaga sikap dan mental sebagai juara. Karena, kata dia, mental sebagai pemenang itu merupakan kunci untuk meraih keberhasilan.

“Semuanya harus siap menang, kerahkan semua kemampuan dan prestasi terbaik kita untuk bisa unggul,” kata Wali Kota.

Kalaupun kalah, tambahnya,  jadikan kekalahan tersebut  sebagai kemenangan yang tertunda, jagan lupa jaga sportifitas.

Wali Kota juga menjabarkan  bahwa kegiatan yang diikuti oleh 33 klub peserta dari kelompok U-13, U-15 dan U-17 tersebut merupakan ajang pembinaan  dan pencarian bakat, sekaligus pengembangan prestasi para  bibit pesepak bola Kota Tangerang.

“Kami ikut bangga dan senang melihat remaja-remaka di Kota Tangerang dapat menyalurkan bakat dan kemampuannya dalam persebakbolaan,” tandas dia.

Tinggalkan Balasan