Berita  

Varian Baru Covid-19 Muncul di Mekar Baru Kabupaten Tangerang

Varian Baru Covid-19
Varian Baru Covid-19, (Ilustrasi)

Kabupaten Tangerang, Semartara.News – Varian baru pandemi Covid-19, yakni B.1.1.7 strain Inggris, terkonfirmasi muncul di Kecamatan Mekar Baru Kabupaten Tangerang, Banten.

Juru Bicara Satgas Pencegahan dan Penanganan Covid-19 Kabupaten Tangerang, Hendra Tarmizi membenarkan, satu pasien berjenis kelamin wanita asal Kecamatan Mekar Baru diketahui terpapar varian baru Covid-19 B.1.1.7 strain UK. Menurutnya, pasien tersebut terpapar virus corona jenis baru sepulang dari Timur Tengah.

“Iya, tapi yang bersangkut sudah sembuh setelah mendapatkan perawatan. Tinggal di cek imunitasnya,” Kata Hendra saat dikonfirmasi melalui telepon, Kamis (6/5/2021).

Lebih lanjut Hendra mengatakan, untuk mencegah penyebaan Covid-19 jenis baru tersebut, pihaknya sudah mengambil sampel kepada keluarganya dan teman-temannya yang mempunyai kontak erat dengan pasien.

“Langkah pencegahan sudah kami lakukan, yakni dengan follow tracing orang-orang yang pernah kontak erat dengan pasien tersebut,” katanya.

Terpisah, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Banten Ati Pramudji Hastuti membenarkan, satu warga Kecamatan Mekar Baru terpapar B.1.1.7 strain Inggris.

“Benar, tapi sudah sembuh,” singkatnya

Ard

Tinggalkan Balasan