Berita  

Grosir Pintar! Transformasi Warung ke Platform Digital

Ilustrasi: Pengguna warung pintar

Jakarta, Semartara.NewsWarung Pintar adalah perusahaan teknologi yang mentransformasi warung ke platform digital.

Perusahaan ini telah merangkul pedagang grosir melalui fitur Grosir Pintar. Hal ini, memungkinkan mereka melakukan manajemen inventaris dan menjangkau pasar lebih luas yaitu para pengguna aplikasi Warung Pintar.

Dilansir dari Antaranews.com, kehadiran Grosir Pintar turut menjadi solusi bagi para pemilik warung. Di mana setidaknya 30 persen warung yang terletak di area gang sudah dapat bergabung dan dilayani oleh Grosir Pintar.

Harya Putra, COO dan Co-founder Warung Pintar menuturkan, berangkat dari temuan langsung dari perusahaan grosir di lapangan, di tengah pandemi ini, terdapat batasan-batasan fisik yang berujung pada kesulitan dalam menjangkau pelanggan warung, pemenuhan barang, serta melonjaknya biaya logistik.

“Karena itulah, kami merangkul lebih dari 60 grosir terbaik di 14 kota yang sudah semakin sadar akan pentingnya platform digital terhadap pengembangan bisnis. Diawali di Surabaya, hingga saat ini, Grosir Pintar dapat diakses di Jakarta, Bandung, Depok, Kediri, Mojokerto, Jember, dan beberapa kota lainnya di Pulau Jawa,” jelas Harya Putra, dalam siaran pers, Kamis.

Ada banyak kelebihan dalam aplikasi Warung Pintar. Pengusaha grosir yang terdaftar dalam Grosir Pintar dapat menjangkau hingga 600 warung sebagai pelanggan baru. Di mana di antaranya tercatat memperoleh keuntungan mencapai 8 kali lipat dari sebelumnya.

Tak hanya itu. Warung Pintar juga menargetkan 300-350 pengusaha grosir yang terdaftar di Grosir Pintar di 15 kota di Indonesia hingga akhir 2020.

Warung Pintar mengaku mengalami pertumbuhan sebesar hampir 45 persen setiap bulannya sepanjang tahun 2020.

Tinggalkan Balasan