Jakarta, Semartara.News – Ketua Umum PDI Perjuangan, Hj. Megawati Soekarnoputri Serukan Perdamaian Dunia saat menjadi pembicara kunci dalam acara Understanding China Conference 2020 yang diselenggarakan oleh China Institute for Innovation and Development Strategy, Jumat (20/11/2020).
Dilansir dari globaltimes.cn, konferensi yang diikuti kurang lebih 150 orang peserta. Peserta berasal dari berbagai negara. Seperti, Amerika Serikat, Rusia, Eropa, Jepang, Korea Selatan, Singapura, dan negara-negara lain. Selama dua hari ke depan, para peserta yang berlatarbelakang politisi, cendikiawan, ahli strategi, pengusaha, duta besar, dan utusan organisasi internasional itu, akan membahas berbagai hal.
Presiden ke-V Republik Indonesia ini, menekankan arti penting gotong royong, kerja sama dalam semangat kesetaraan dan menghormati kedaulatan antarnegara.