Berita  

Ananta Bagikan Ribuan Sembako untuk Warga Lintas Komunitas dan Agama di Tangerang Raya

Ananta Wahana bersama Satgas dan Kader PDI Perjuangan Kota Tangerang.

SEMARTARA – Anggota DPR RI Dapil Banten III, Ananta Wahana, membagikan ribuan paket sembako kepada warga di kelompok lintas agama, relawan, kader PDI Perjuangan, serta lintas komunitas di Kabupaten, Kota Tangerang, dan Kota Tangsel, Rabu 20 Mei 2020.

Untuk kelompok lintas agama terdiri dari 3 gereja di Kota Tangerang, 4 gereja di Kabupaten Tangerang, gereja-gereja di Tangsel, 2 pondok pesantren di Kabupaten dan Kota Tangerang, komunitas vihara, pura, 20 kelompok relawan, kelompok pesantren, serta masyarakat umum yang terdampak Corona Virus Disease 2019 (COVID-19). Pendistribusian paket sembako ini dibagi di beberapa titik, seperti di wilayah kawasan Graha Raya Kota Tangerang, Kantor DPC PDI Perjuangan Kota Tangerang, di wilayah kawasan Citra Raya Kabupaten Tangerang dan Serpong Kota Tangsel.

“Hari ini kita distribusikan (sembako) di beberapa tempat. Di Kota Tangerang dua titik, yaitu di St. Bernadet dan DPC PDI Perjuangan Kota Tangerang, Kabupaten Tangerang satu titik, yaitu di St. Odilia Citra Raya dan Kota Tangsel satu titik. Namun setiap titik terdiri dari beberapa komunitas, baik dari lintas agama maupun lintas komunitas, termasuk kader partai, masyarakat umum yang terdampak COVID-19, dan Komunitas MarKhatol,” ujar Ananta Wahana.

Ia juga mengatakan, selama pemerintah menetapkan pandemi COVID-19, pihaknya sudah mendistribusikan sebanyak 8.000 paket sembako untuk warga terdampak COVID-19, APD untuk para tim medis di Tangerang Raya serta Rumah Singgah Karantina COVID-19 Griya Anabatic, serta mendorong setiap DPC PDI Perjuangan di Tangerang Raya untuk mendirikan dapur umum dengan memberikan bahan sembako.

“Seperti diinstruksikan oleh Ketua Umum Ibu Hj. Megawati Soekarnopitri, sebagai anggota DPR RI dan kader partai harus hadir di tengah-tengah kesulitan rakyat, serta ikut membantu mengurai persoalan yang dihadapi oleh rakyat,” katanya.

Salah seorang relawan dari Gereja Pantekosta Gading Serpong, Pendeta Gomgom Sitorus mengaku, paket sembako ini akan sangat bermanfaat bagi masyarakat di tengah pandemi COVID-19.

“Tentu saja ini sangat bermanfaat bagi masyarakat yang terdampak COVID-19, dan ini akan langsung kami bagikan kepada masyarakat yang membutuhkan. Kami juga mengucapkan terimakasih kepada Pak Ananta Wahana, Anggota DPR RI yang telah memberikan bantuan paket sembako ini,” ucapnya.

Hal yang sama juga dikatakan oleh Budi, dari komunitas Gereja Bernadet Graha Raya Kota Tangerang. Menurutnya, bantuan ini adalah untuk kesekian kalinya dari Ananta Wahana selama pandemi COVID-19.

“Sebelumnya kita juga telah menerima bantuan yang sama, termasuk bantuan APD, serta peralatan semprot lengkap dengan disinfektan, hand sanitizer, dan masker,” katanya.

Sementara itu, Dani selaku perwakilan dari Komunitas St. Odulia juga mengucapkan terimakasih kepada Ananta Wahana yang telah memberikan bantuan paket sembako. Sebanyak 200 lebih paket sembako yang diterimanya, kata Dani, akan langsung didistribusikan kepada warga yang membutuhkan, termasuk warga yang menjadi korban banjir di Kompleks Mustika Tigaraksa.

Ucapan terimakasih juga datang dari salah seorang perwakilan pondok pesantren di Kota Tangerang, Gus Ipong. Menurutnya, langkah yang dilakukan oleh Ananta Wahana ini sudah sangat tepat, karenadi tengah kesulitan masyarakat akibat pandemi COVID-19, ia hadir di tengah-tengah masyarakat dan memberikan bantuan yang benar-benar dibutuhkan oleh masyarakat.

“Di tengah pandemi COVID-19 ini, Pak Ananta benar-benar hadir di tengah-tengah masyarakat dengan membawa bantuan yang memang dibutuhkan oleh masyarakat, yaitu sembako. Dan, sebelumnya juga telah memberikan bantuan ke kami dan banyak komunitas soal APD, hand sanitizer, masker, dan peralatan semprot beserta cairan disingektan, bahkan wasafel untuk cuci tangan,” paparnya.

Tinggalkan Balasan